005

header ads

Belajar dari Daun Lilis Rosmiati

 Belajar dari Daun

Lilis Rosmiati

Angin hadir atas perintah-Mu

Menyapa daun, ranting dan dahan

Semua sedang menunggu takdir

Sehelai daun yang mana yang akan menjumpai takdir


Sehelai daun pamit dengan nada sendu

Namun tak ada air mata dan kesedihan yang mengiringi kepergiannya

Sudah saatnya ia pergi

Ia sadari bahwa itu sudah takdirnya

Sesuatu yang lebih besar menantinya





Selamat tinggal teman

Aku tak benci angin

Angin membawaku pada takdir lain dari-Nya

Walau aku renta, aku akan tetap mengabdi

Aku Ikhlas, Ya Allah


Karena ikhlas adalah kunci

Hidup jadi tenang dan damai

Karena hidup adalah untuk ibadah


Daun mengajari kita tentang kesadaran

Sebagai manusia, kadang kita benci akan sebab

Menangis karena derita

Ternyata itu bukti kelemahan iman kita

Kita sebagai makhluk yang lebih sempurna 

Apakah akan  kalah dari daun yang ikhlas menerima takdir dari Allah?

Sukanagara, 11 April 2023


Bionarasi

Lilis Rosmiati dilahirkan di Sukanagara pada tanggal 19 Oktober 1980. Sejak tahun 2003 mengabdi di MTs N 4 Cianjur yang beralamat di Kp. Langensari Sukanagara  sampai dengan sekarang. Mengajar mata pelajaran yang sesuai dengan Pendidikan yaitu Bahasa Indonesia.




Posting Komentar

0 Komentar