005

header ads

MAULANA JALALUDDIN RUMI Karya : Kang Thohir

 MAULANA JALALUDDIN RUMI

Karya : Kang Thohir


Syair-syair sufi

Yang begitu indah

Sehingga mengunggah gairah

Di dalam hati

Bait-bait syair yang rapih dengan penuh maknawi

Engkaulah Maulana Jalaluddin Rumi


Engkaulah laksana mentari

Yang menyinari bumi

Dengan puisimu ini

Engkau laksana embun pagi

Yang menyejukkan hati ini

Dengan syairmu yang begitu mengetarkan jiwa dan dimabukkan pada Cinta Illahi


Engkau berkata dalam syairmu yang indah


Karena cinta seorang raja berubah menjadi hamba

Karena cinta seorang hamba berubah menjadi raja

Karena cinta pula pedih menjadi obat

Dengan cinta kita dapat mengenal pada Sang Maha Cinta.


Sungguh indah penuh makna syairmu ini

Wahai Syekh Maulana Jalaluddin Rumi Begitu menginspirasi kami dan bagi kehidupan manusia di bumi


Brebes, 22 Maret 2021


AYAM BAIK

Karya : Kang Thohir


Ketika pagi ayam berkukuruyuk

Itu tanda hari pagi menjelang

Embun datang menyapa mentari

Suasana pagi kian terang


Ayam baik

Membangunkanku ketika menjelang pagi

Mendengar suaranya begitu merdu

Terdengar di telingaku yang syahdu 


Jiwaku tergugah 

Karena terdengar suaramu

Dalam hati yang bahagia

Aku pun mulai semangat 'tuk berkerja

Dengan sepenuh cinta

Mengais rezeki di pagi hari


Brebes, 28 Februari 2021



HARUS TERIMA

Karya : Kang Thohir


Kadang kita harus terima

Semua keadaan yang ada

Meski pahit sekali pun

Namun kebahagiaan akan datang menyapa dikemudian


Brebes, 03 April 2023



Kumpulan Kata-kata Cinta Kang Thohir



1.

Aku tahu kau mencintaiku

Namun kau masih ragu

Biar aku tunggu

Sampai kau mau menerimaku dan menjadi kekasihku

Dengan setulus kalbu

Meski di luar sana banyak yang menginginkanmu


- Kang Thohir



2.

Aku sadar diri aku ini siapa

Hanya insan biasa yang ingin bersanding denganmu

Meski kepingan luka telah aku terima 

Tetap aku jaga dengan sepenuh jiwa

Hanya engkaulah yang kucinta

Meski banyak badai melanda


- Kang Thohir


3.

Aku tak dapat mendekap

Pada jiwa yang harap

Tetap

Meski impian masih terus hinggap

Namun diterpa badai prahara hingga terberai hirap

Kutatap 

Mungkinkah ada secercah harap ataukah akan berakhir lenyap


- Kang Thohir




4.

Kepalaku botak 

Sehingga cewek-cewek pada menolak


Hidupku selalu menjomlo

Hingga dianggap bego


Wajahku jelek 

Hingga dianggap tidak baek


Pakai motor baru

Dikira blagu


Jadi penulis

Hingga dikatain sok artis


Nulis quotes dan gurindam

Dikira sok alim


Nulis buku buat dakwah

Dikira sok ulama


Emang aku harus bagaimana?

Huhaha


- Kang Thohir





RAHMAN

Karya : Kang Thohir


Rahman melimpah ruah

Di dalamnya penuh berkah

Menjadikan hidup lebih indah

Rahmat kasih-Nya menuju jannah


Brebes, 02 April 2023


KESADARAN

Karya : Kang Thohir


Kesadaran jiwa lebih utama

Sebab terpicunya hati supaya terbuka

Dalam setiap perbuatannya

Tergugah 'tuk menyadari atas segala kesalahannya


Brebes, 02 April 2023


PANTUN CINTA

Karya : Kang Thohir


Burung kenari

Jatuh ke bumi

Eh, ada bidadari

Datang kemari


Brebes, 06 Februari 2023


Bionarasi :

Muhammad Thohir/Tahir (Mas Tair) yang dikenal dengan nama pena Kang Thohir, kelahiran Brebes, Jawa Tengah. Dari dusun/desa Kupu, kecamatan Wanasari. Dari anak seorang petani dan tinggal dari kehidupan sehari-hari bertani, berkebun, menanam bawang merah, padi, kacang, pare, cabai dan sayur-sayuran di ladang sawahnya.


Posting Komentar

0 Komentar