Puisi Thompson Hs
BATAS TANAH AIR
-- Keajaiban AsTeng
margaku dari sekitar danau
danau yang dulu jernih
dan hijau
sekarang berwarna keruh atau kelabu
kerabat semua marga belajar
menolak dan menyangkal
ternyata leluhurku dari Sumatera
dan mungkin istrinya Jawa
tanah airku Indonesia
pulau-pulau yang terpisah
yang dulu disebut nusantara
para rajanya penuh kisah
dengan pedang dan senjatanya
leluhur dari leluhurku dari Asia Tenggara
dan agamaku dari Asia
yang dipengaruhi aneka adab; India
Cina, Arab, dan Eropa
peradaban seperti kuda-kuda Mongolia
dengan penunggangnya yang gagah
perkasa
yang kadang bengis bunuh lawannya
serta yang beda
yang beda disebut-sebut fasis
yang tidak satu ajaran disebut bidah
atau malah kafir
yang belajar ke negeri lain disebut imperialis
yang pulang ke negeri sendiri disebut agen kapitalis
yang kritis tidak bisa disebut-sebut apa
kecuali cukup dituduh komunis
leluhurku penuh luka
namun untung seorang pertapa
tak ada diwariskan benci
dan perang
karena leluhur dari leluhurku
berpesan: damai di dalam gua
dan di alam terbuka
(Singapura, 24 Agustus 2018)
0 Komentar
Kirimkan Artikel dan Berita seputar Sastra dan Seni Budaya ke WA 08888710313