KAMA REMAJA
Oleh : Devi Aviana Putri
Dua sejoli duduk bersama
Bercengkerama; betah berlama-lama
Terdengar irama renyah tiap tawa
Minim beban—mungkin belum pikir jauh ke depan
Warna remaja, sapuan penuh rona
Terangkai bunga-bunga; mudah layu mudah kembang
Ujar cinta insan-insan amatir yang kasmaran
Degup-degup tanpa alasan
Himpunan drama kolosal anak milenial
Tak pasti akankah lama bertahan jadi serial
Bangku-bangku sekolah tak letih jadi saksi
Tercetusnya berpasang-pasang pernah membual janji
Semarang, 28 Februari 2022
Tentang Penulis
Devi Aviana Putri, gadis kelahiran Semarang, 1 Desember 1997. Seorang mahasiswa Teknik Kimia salah satu PTN di Kota Semarang. Ia suka menulis puisi, cerpen, dan novel. Beberapa tulisannya bisa dijumpai di wattpad : viaviana97. Pencinta kopi, senja, dan kisah bergenre romansa. Penulis novel Behind Blood Relations (2021), Someone (Not) Forever (2021), dan buku kumpulan puisi Line of Words (2021).
Bisa dihubungi melalui,
Email : deviaviana013@gmail.com
WA : 085540599863
IG : via_viana97
FB : Devi Aviana Putri
0 Komentar
Kirimkan Artikel dan Berita seputar Sastra dan Seni Budaya ke WA 08888710313