005

header ads

Puisi Alie Emje

 

HANTIHANTU

 

hantihantu tanpa hati berlidah beribu

kepala besi dan batu

masuki kota dari segala penjuru 

mall, rumahrumah ibadah menutup 

semua jendela dan pintu

sunyi menugu

 

hantihantu tanpa hati berlidah beribu

kepala besi dan batu

amuk. kobar lidah api

gedunggedung ambruk

segala ludas ditelan hantihantu

basah darah dan debu

gaung jerit kanakkanak sedak

di langit telinga ibu

siapa sebenar hantihantu itu?

 

studio emprak, 20

 

PEREMPUAN

 

senyumnya mekarkan bunga di semesta

selalu menjaga hurufhuruf

dari cedera mulut; umpatan dan menghina

engkau empu miliki rahim: pelihara benihbenih

kebajikan, mencegah perang

(masih saja terjebak: wanita-harta-tahta?)

 

 studio emprak, 20

 

PEREMPUAN PERGI

 

kemana mereka pergi

yang menyimpan rahim

bagi benih kesetiaan, kebajikan

dan menggambar cinta dengan cahaya

berpijaran semesta

agungNya

 

mengapa mereka pergi?

 

studio emprak, jepara 20

 

 

JANGAN BEGITU

 

tanpa bismillah, sepenuh serakah

kautebangi pohonpohon tak pernah kautanam

musim tak tentu disalahkan

jangan begitu!

kemana perginya air?

matahari kian teriknya cuma

jangan begitu!

 

studio emprak, jepara 20

 

 

PEREMPUAN BERMATA FAJAR

 

perempuanperempuan bermata fajar

berpijar di pasarpasar yang redup

wabah bersimaharajalela

dunia putih hari hati haru

 

sambutlah azan subuh

lentingkan embun, sujud seluruh

 

perempuanperempuan bermata fajar

cahaya hati kobar hidup

tangantanganmu lembut angin

membelai bukit tandus

di ladang para pecinta

tak henti tualang

dikhianati cinta sungsang

 

studio emprak jepara, 20

 

 

 

Alie Emje, 

guru matematika, SMP Negeri 1 Tahunan, Jepara

Jln. Amarta III Tahunan , Jepara, Jateng, 59427





 

Posting Komentar

0 Komentar