Kesuksesan
Karya Asep Perdiansyah
Perlu perjuangan dan pantang menyerah
Selalu bermain dengan waktu
Kesalahan adalah pembelajaran
Terus berproses memperbaiki diri
Halangan dan rintangan selalu menghampiri
Tetap bangkit walaupun jatuh berulang kali
Berlari dan melompat lebih tinggi
Menggapai sebuah angan dan mimpi
Hidup sejatinya adalah sebuah perjalanan
Ada permulaan dan juga akhir setiap insan
Terbang tinggi menggapai awan
Berlayar mengarungi sebuah lautan
Perlahan bangkit demi sebuah kesuksesan
Berusaha dan berdoa harus dijalankan
Agar bisa menggapai sebuah tujuan
Demi membuat indah masa depan
Kalimantan Tengah, 09 Juni 2022
Petualangan
Karya Asep Perdiansyah
Melewati angkasa menuju tujuan
Berbaris gedung sepanjang jalan
Masuk melewati keindahan hutan
Jalan tanah berlubang menerpa angan
Naik perahu menyeberangi sungai perlahan
Terdengar kicau burung bersahutan
Matahari memantulkan cahaya keemasan
Angin berhembus memberikan kedamaian
Kabut putih menghiasi pagi
Deru tegap suara langkah kaki
Siap mengabdi untuk Ibu Pertiwi
Memberi manfaat hingga nanti
Menatap senyum ceria generasi bangsa
Semangat menggelora dan membara
Menyongsong sebuah cita-cita
Agar bisa lebih baik kedepannya
Kalimantan Tengah, 08 Juni 2022
Mimpi
Karya Asep Perdiansyah
Melihat angkasa melewati cakrawala
Menggepakkan sayap menggapai cita
Mimpi berjalan menjadi nyata
Sebuah angan menyapa asa
Semangat terus membara dan menggelora
Terus berjuang dengan sejuta angan yang ada
Berjalan walaupun penghalang selalu dimata
Pohon dan sungai mengiringi cerita
Awan cerah berwarna biru mengudara
Kicau burung saling menyapa
Hembusan angin menyapa raga
Membangunkan mimpi mengapai cita
Hidup perjalanan menuju Sang Pencipta
Penuh dengan suka dan duka
Berusaha melaluinya dengan sempurna
Agar tidak menyesal nantinya
Kalimantan Tengah, 08 Juni 2022
Eril Telah Pulang
Karya Asep Perdiansyah
Hidup adalah sebuah perjalanan
Ada awal maka aka nada akhir
Eril telah pulang melewati Sungai Aare
Membawa sejuta kenangan
Melintasi dimensi waktu
Mengalir deras dengan sebuah rindu
Menemani setiap detik berputar waktu
Terus terbayang dalam kalbu
Kini Kau telah kembali pulang
Semua pasti akan menuju kesana
Hanya waktu yang akan menjawabnya
Siapkan bekal dengan sebaiknya
Terus mengalir dan memberi manfaat
Sebagai bekal mengarungi sebuah sungai
Dengan ditemani hembusan angin
Mentari memantulkan cahayanya dipagi hari
Merenung sejenak menatap wajah pada air
Menyusuri sebuah kenangan dan rindu
Cinta akan selalu terukir dalam jiwa
Tenanglah bersama dengan sebuah cinta
Kalimantan Tengah, 7 Juni 2022
Sinyal
Karya Asep Perdiansyah
Sinyal dimanakah engkau berada
Mencarimu hingga berkelana
Tiba-tiba hilang tanpa kata
Keliling mengangkat tangan keangkasa
Cepatlah kembali wahai sinyal cinta
Menunggu dengan segudang cita-cita
Duduk termenung mengukir cerita
Bisa terhubung dengan dunia maya
Perjuangan kami mencarimu luar biasa
Harus berjalan menelusuri pohon tua
Sejenak engkau datang lalu menghilang juga
Berusaha agar sinyal bertahan hingga lama
Tower tanda bahwa kamu ada
Namun tak terlihat dari Menara
Akan Aku cari hingga ada
Cepatlah datang agar dapat berbahagia
Kalimantan Tengah, 29 Mei 2022
Pantang Menyerah
Karya Asep Perdiansyah
Jatuh terperosok dalam jurang
Luka dan perih tak terhalang
Mencoba bangkit dan terbang
Sehingga bisa terus berpetualang
Melewati berbagai penghalang
Tak gentar sampai menjadi arang
Terus maju dan berjuang
Agar tidak menjadi terbuang
Badai akan segera datang
Hadapi dan pantang pulang
Semangat membara diujung pedang
Merasuk dalam sela tulang
Bara api terus memanggang
Jiwa menjadi tak tenang
Riuh awan nan riang
Berkibar di atas tiang
Kalimantan Tengah, 31 Maret 2022
Putri Kecilku
Karya Asep Perdiansyah
Gadis kecil semangat hidupku
Menjadi semangat atas lelahku
Senyumannya sangat manis
Selalu terukur dalam hati
Tetes hujan sore itu
Menitipkan sebuah rindu
Angin menyapa dedaunan
Air menetes dalam sela waktu
Cepatlah besar bidadariku
Gapai semua angan dan mimpimu
Perbaiki dari dan akhlakmu
Untuk bekal melintasi waktu
Tetes keringat demi masa depanmu
Hutan dan kesunyian menjadi temanku
Malampun selalu berlalu
Titip salam rindu untuk putri kecilku
Kalimantan Tengah, 30 Maret 2022
Generasi Bangsa
Karya Asep Perdiansyah
Matahari mulai menampakkan cahaya
Semangat pagi menggelora
Menghiasi senyum nusantara
Menuntut ilmu dengan bahagia
Melewati berbagai rintangan yang ada
Tanpa rasa keluh kesah di dada
Ilmu dan budi pekerti terus ditata
Demi menggapai mimpi dan asa
Melewati sungai penuh nestapa
Demi meraih sebuah cita-cita
Semangat ini akan tetapku jaga
Mengalun indah bagaikan nada
Tumbuh suburlah generasi bangsa
Dengan ilmu dan akhlak mulia
Buat Ayah dan Ibu bangga
Menyalakan api agar tetap membara
Kalimantan Tengah, 30 Maret 2022
Menyapa Kerinduan
Karya Asep Perdiansyah
Sampaikan rindu ini dalam tetesan hujan
Jatuh perlahan didedaunan
Menyapa sebuah kesejukan
Mengisi jiwa dalam angan
Berlari melewati genangan
Membawa sebuah kenanggan
Hujan menyapa awan
Menemani sebuah perjalanan
Melawan semua keheningan
Air mata jatuh tak tertahan
Mengiringi kesunyian malam
Ditemani cahaya Sang rembulan
Kalimantan Tengah, 28 Maret 2022
Kehidupan
Karya Asep Perdiansyah
Kehidupan penuh aneka rasa
Ada manis dan pahit
Terkadang senang dan sedih
Ada sebuah pertemuan dan perpisahan
Inilah jalan yang harus dilewati
Berliku melewati bebatuan terjal
Terus melangkah ke depan
Walau terkadang menoleh ke belakang
Semangat menghadapi pagi
Bermimpi saat malam tiba
Ada kehidupan dan kematian
Mewarnai setiap kehidupan
Kalimantan Tengah, 24 Maret 2022
Biodata singkat penulis
Asep Perdiansyah, S.Pd., M.Pd., Gr. lahir di Panjang, 03 Februari 1989. Riwayat pendidikan S1 FKIP Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Lampung dan S2 Program Studi Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (MPBSI) Universitas Lampung. Karya-karya puisi telah dimuat di media lokal dan nasional. Beberapa buku antologi puisinya “Cerita Tentang Kita”, “Di Ujung Jalan”, dan “Time Line”. Seorang Kepala SMK Maharati Kalimantan Tengah. Juara Kepala Sekolah Berprestasi Jenjang SMK Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2021
Nama : Asep Perdiansyah, S.Pd., M.Pd., Gr.
Wa : 081245041889
Email : Asepperdiansyah89@gmail.com
Alamat : Jl. Ratu Dibalau No 12, Kel. Way Kandis, Kec. Tanjung Senang,
Kota Bandar Lampung, Prov. Lampung
0 Komentar
Andai bisa klaim Honor untuk karya puisi dan cerpen yang tayang sejak 1 April 2024